Pengantar Ketua Yayasan

SELAMAT  DATANG

Salam Sejahtera, Syalom..

Puji syukur kita panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas terbentuknya website baru Yayasan Banua Niha Keriso Protestan (BNKP ) Gunungsitoli. Website baru ini dikembangkan dalam rangka memberikan wahana yang lebih baik bagi kegiatan Yayasan BNKP Gunungsitoli dan juga kegiatan-kegiatan Sekolah yang dikelola oleh Yayasan BNKP Gunungsitoli antara lain : SMA Swasta Kristen BNKP Gunungsitoli, SMK Swasta Kristen BNKP Gunungsitoli, SMK Swasta Kristen Luzamanu, SMP Swasta Kristen BNKP Gunungsitoli, SMP Swasta Kristen BNKP Luzamanu, SMP Swasta Kristen Hilimaziaya, SD Swasta Kristen BNKP Gunungsitoli dan TK – BNKP Hanna Blindow, selain itu Website ini diharapkan juga dapat memberikan informasi atas prestasi siswa, guru dan juga kegiatan akademik dan non akademik antara lain : perkembangan pelatihan persiapan masuk sekolah kedinasan maupun masuk TNI /POLRI  kepada siswa/i SMK/SMA  Se – Yayasan BNKP Gunungsitoli.

Usaha Yayasan BNKP Gunungsitoli dalam mewujudkan perguruan pendidikan dasar dan menengah yang Beriman, Berilmu dan Berprestasi dapat diterapkan disetiap jenjang pendidikan se Yayasan BNKP Gunungsitoli, sehingga komitmen Badan Pengurus yayasan BNKP Gunungsitoli menjadikan Sekolah –sekolah Se – Yayasan BNKP Gunungsitoli bertaraf internasional dengan menerapkan model belajar Bilingual  yang sudah dirintis, dirancang dan dipersiapkan sejak lama secara komprehensif dan partisipasif dapat terwujud secara menyeluruh.

Bagi seluruh pemangku kepentingan yang ingin mendapatkan informasi tentang Yayasan BNKP Gunungsitoli akan terbantu dengan mengakses website ini sehingga berbagai harapan masyarakat khususnya tentang peningkatan kualitas proses belajar mengajar dapat terpenuhi. Kami berharap seluruh pihak yang berkepentingan hendaknya dapat mengoptimalisasi penggunaan website ini. Jika ada saran positif dan konstruktif dengan website ini dari saudara kami sangat mengapresiasinya.

Terimakasih,

Gunungsitoli, 30 Maret 2021

Ketua Umum

Mayjend TNI (Purn)  Drs. Christian Zebua, MM